Bemudayana.id-Game simulasi video memang tidak pernah habis peminatnya, seperti halnya pada game Sakura School Simulator Mod. Game ini sangat menyita perhatian para pecinta game simulasi dan pecinta game anime. Sejak pertama kali terbit tahun 2018, game ini sudah diunduh hingga lebih dari 100 juta kali.
Kenapa game Sakuran ini begitu diminati? Pasalnya game ini memang punya banyak keunggulan, mulai dari kualitas gambar, jenis permainan, fitur dan masih banyak lagi.
Selain itu ada banyak pilihan permainan tersedia yang menawarkan pengalaman unik dan berbeda dibandingkan simulasi sekolah lainnya.
Hal menarik lain adalah game ini sangat fleksibel, dimana pemain bisa mengendalikan karakter secara leluasa untuk menjelajahi lingkungan sekolah, berinteraksi dan menjalankan misi.
Game ini juga punya jenis permainan yang sangat menghibur, misalnya mengendarai kendaraan aneh, pakai jetpack, dan berbagai kegiatan unik lainnya dimana jarang ditemukan di game simulasi lain. Nah tanpa panjang lebar lagi, langsung saja simak daftar fitur dan kelebihan dari Sakura School Simulator berikut ini.
Tentang Sakura School Simulator Mod
Sakura School Simulator punya banyak sekali pilihan karakter yang bisa dimainkan, sehingga bebas pilih sesuai keinginan. Karena masing-masing karakter punya ciri khasnya dan bisa membuat permainan makin menarik.
Karena dalam game ini, Kamu akan melakukan banyak aktivitas seperti mengikuti klub, belanja makanan, mengunjungi toko bunga, bermain di taman dan masih banyak lagi.
Bahkan disini juga bisa melakukan kegiatan seperti permainan olahraga dan bertempur melawan musuh. Jadi ketika memilih karakter, tentu akan menjadi cerita dan pengalaman yang lebih menarik.
Pada saat pertama kali membuka game ini, Kamu bisa memilih karakter yang diinginkan dan menyesuaikan penampilannya. Misalnya memilih gaya rambut, pakaian dan beberapa pengaturan lain.
Jenis Permainan
1. Memilih Pakaian
Disini tersedia banyak sekali pakaian yang bisa dipilih. Modelnya pun beragam, dari mulai desain yang simpel dan elegan, sampai yang klasik dan mewah. Bukan hanya model yang bisa dipilih, namun warna bajunya juga bisa dirubah sesuai keinginan.
Untuk model pakaian yang populer seperti tema putri duyung, kostum putri kerajaan, pakaian tradisional, pakaian yang terinspirasi dari model pakaian Belanda bahkan ada juga pakaian yang seperti memiliki sentuhan tema kucing.
2. Ganti Model Rambut
Sekarang Kamu dapat merubah gaya rambut sesuai karakter yang diinginkan dan supaya terlihat lebih menarik. Ada jenis gaya rambut panjang terurai, gaya rambut pendek dan gaya rambut trendi lainnya. Selain itu, warna rambut juga bisa diubah sesuai kemauan.
Dengan memilih model rambut yang sesuai, pastinya karakter yang dihasilkan akan lebih unik dan membuat permainan semakin menyenangkan.
3. Eksplorasi Lingkungan Sekolah
Sekarang kita mulai memasuki arena gameplay dari game Sakura. Disini kamu bisa menjelajah bagian lingkungan sekolah yang luas. Bahkan tersedia juga taman bermain, pantai dan beberapa tempat menarik lain.
Kamu juga bisa bermain peran disana, seperti berenang di pantai, bermain wahana permainan tempat bermain dan masih banyak lagi.
Game ini memberikan berbagai fasilitas dan halaman sekolah yang dirancang dengan indah dan terlihat sangat realistis. Sakura School Simulator sangat memperhatikan detail kecil dalam membuat maps atau tampilan gamenya sehingga terlihat sempurna.
4. Interaksi Antar Karakter dan Pemain
Game Sakura School Simulator Mod memungkinkan Kamu untuk berinteraksi ke sesama pemain atau karakter lain. Bahkan termasuk teman, penjaga toko dan kepala sekolah. Bukan hanya mengobrol, namun juga melakukan aktivitas bersama seperti bermain kejar-kejaran atau mengerjai karakter lain.
Disini juga sudah tersedia beberapa pintasan untuk sapaan dan perintah interaksi lainnya. Misalnya mengucapkan kata hello, apologize atau minta maaf, ngajak jalan bareng, meminta menunggu, mengajak berbicara, kiss, hug, carry atau mengangkat dan masih banyak lagi perintah interaksi yang bisa digunakan.
Saat berbicara, Kamu juga bisa memberikan pujian kepada lawan bicara, misalnya Kamu sangat menarik, Bola mata Kamu indah dst. Pujian itu akan menambah level keakraban kepada teman.
5. Dapatkan Banyak Uang
Di dalam permainan Sakura School Simulator, akan ada misi dan tugas yang harus diselesaikan. Setiap misi dan kegiatan punya tujuan dan tantangannya tersendiri. Sehingga Kamu perlu mengatur strategi supaya bisa menjalankan misi dengan baik dan benar.
Lalu pemain akan mendapatkan imbalan berupa uang tunai untuk belanja barang-barang. Misalnya pakaian, aksesoris dan item lain dalam game.Tugas yang ditawarkan beragam, mulai dari yang sederhana hingga tantangan yang lebih sulit.
Artinya semakin banyak misi yang dikerjakan, Kamu bisa mendapat lebih banyak uang untuk membeli barang sepuasnya.
6. Ikuti Aktivitas Ekstrakurikuler
Disini Kamu bisa mengikuti berbagai misi dan aktivitas menarik, seperti menghadiri kelas, menjelajahi halaman sekolah dan ikut partisipasi kegiatan ekstrakurikuler.
Kamu dapat masuk kelas sesuai dengan jadwal pelajaran yang ditentukan, sedangkan halaman sekolah yang bisa dikunjungi seperti laboratorium, ruang kelas, perpustakaan, lapangan olahraga dan tempat menarik lain.
Kalau Kamu suka dengan kegiatan ekstrakurikuler, bisa bergabung di klub ekstrakurikuler terkenal di sekolah, seperti klub olahraga, klub musik, klub drama atau klub seni.
Dengan mengikuti kegiatan ini, kamu bisa membuat variasi yang menyenangkan selain rutinitas sekolah biasanya. Disini juga bisa menjadi tempat menyalurkan bakat yang Kamu punya.
7. Bertempur Melawan Musuh dan Alien
Yang menarik dari Sakura School Simulator adalah game ini nggak hanya terbatas pada kegiatan sekolah dan interaksi antar karakter, tapi juga menawarkan pertempuran dengan musuh dan bahkan alien.
Pertempuran ini bisa terjadi di berbagai area dalam atau luar sekolah. Misalnya saja saat Kamu mengambil senjata dari gangster Yakuza, maka Kamu otomatis akan melawan para gangster tersebut.
Kemudian ada juga alien yang harus dihadapi untuk menambahkan poin. Cara menghadapinya, Kamu harus mencari dan memiliki senjata terlebih dahulu, supaya bisa menghadapi musuh atau alien tersebut.
Fitur Sakura School Simulator Mod
Saat ini, hadir pengembangan game dari pihak ketiga yang dinamakan sebagai mod atau modifikasi. Ada beberapa perbedaan yang akan Kamu temukan saat instal Sakura School Simulator ini, diantaranya seperti berikut:
1. Free Akses Item
Game ini sebenarnya menyimpan banyak sekali item tersembunyi yang akan muncul setelah kamu menyelesaikan misi atau tantangan.
Namun dengan menggunakan versi mod ini, Kamu tidak perlu bersusah payah untuk naik level atau menyelesaikan misi, karena sudah tersedia item-item private, seperti senjata, pakaian, karakter dan masih banyak lagi.
2. Karakter Langka
Disini ada banyak sekali karakter menarik yang bisa didapatkan seperti penjaga wahana, grandpa granny, bahkan artis boyband dan girlband.
Sayangnya, karakter tersebut tidak tersedia secara bebas, melainkan untuk bisa mendapatkan karakter tersebut biasanya harus membutuhkan waktu dan proses yang tidak mudah.
Namun jangan khawatir karena versi mod akan menampilkan semua karakter langka dan unik secara gratis. Bahkan karakter little boy, little girl juga akan terbuka disini.
3. Unlimited Money
Seperti yang sudah disebutkan di atas, pemain bisa berbelanja di berbagai tempat penjualan atau mal menggunakan uang tunai di game.
Pada versi aslinya, uang yang tersedia sangat terbatas, sekitar 5000 yen saja. Sedangkan pada versi mod, Kamu akan mendapatkan uang dalam jumlah yang tak terbatas.
Jadi Kamu bebas untuk belanja barang apapun yang tersedia di toko game Sakura School Simulator.
4. Skill Unlocked
Dalam permainan ini terdapat kemampuan yang bisa dikoleksi untuk digunakan dalam permainan. Misalnya kekuatan super, kemampuan terbang atau kemampuan lainnya yang akan membantu Kamu dalam menghadapi musuh atau menyelesaikan tantangan.
Kabar baiknya, versi mod menyediakan beberapa keahlian tersebut dan bisa langsung digunakan.
5. Tanpa Iklan Mengganggu
Saat membuka permainan ini, biasanya Kamu akan langsung dihadapkan dengan munculnya iklan. Meskipun iklan ini berguna untuk modal bagi pengembang untuk mengembangkan permainan, namun bagi pemain tentu cukup mengganggu.
Apalagi tidak sedikit iklan yang muncul tidak bisa di skip, jadi mau tidak mau kamu harus menunggu hingga iklan selesai.
Namun hal ini tidak akan Kamu temukan di versi mod, karena pengembang sudah menghapus iklan-iklan tersebut, sehingga kamu bisa lebih fokus bermain tanpa terganggu iklan.
6. Area Unlocked
Game Sakura ini memiliki Area yang sangat luas dan lengkap, mulai dari Park, Police Station, Castle, Harbor, Hospital, Farm, Palace, Yakuza, Live Music Club dan masih banyak lagi.
Namun sebenarnya ada juga area yang tidak bisa dikunjungi jika menggunakan versi original dan hanya bisa melalui versi mod. Dengan begitu, Kamu bisa lebih banyak menjelajahi dan melakukan kegiatan seru lainnya.
7. Modifikasi Karakter Full
Adakalanya mungkin Kamu bosan dengan tampilan karakter yang itu-itu saja, meskipun sudah di edit tampilannya.
Tapi setelah instal versi mod, Kamu tidak akan merasa bosan lagi, karena disini lebih banyak kustomisasi yang bisa dilakukan, baik merubah wajah, rambut, pakaian dan item lainnya.
Link Download Sakura School Simulator Mod Apk
Kenapa Kamu harus download dan instal Sakura School Simulator? Ada banyak keunggulan dari game simulator dari Jepang ini.
Diantaranya, game ini menawarkan kualitas grafis dan visual terbaik. Dari mulai model karakter pemainnya, pemandangan lingkungan dan sekolah semuanya memiliki grafis yang menarik dan menyenangkan.
Nama | Sakura School Simulator Mod |
Versi | V 1.039 |
Ukuran | 178 MB |
Android | 5.0 atau yang terbaru |
Link Download | Disini |
Cara Instal Sakura School Simulator Mod
Cara instal Sakura School Simulator Mod sedikit berbeda dibandingkan instal aplikasi/game dari Google Play atau App Store.
Pasalnya file game diambil dari sumber eksternal, jadi disini Kamu harus aktifkan terlebih dahulu izin instal aplikasi dari sumber tak dikenal.
Caranya adalah buka Pengaturan di hp, klik pada opsi Keamanan dan Privasi, lalu pilih izin instal aplikasi dari sumber tak dikenal, pilih atau centang pada aplikasi Chrome dan File, selesai.
Jika tidak ditemukan menu Keamanan dan Privasi, disebabkan pengaturan yang berbeda untuk masing-masing hp. Silahkan sesuai dengan hp yang Kamu punya.
Selanjutnya, Kamu bisa buka file game Sakura School Simulator yang sudah diunduh sebelumnya, lalu silahkan instal dan ikuti instruksi pemasangan hingga berhasil.
Artikel Lainnya: